(Sumber: Wanita Shalihah)
Tidak ada sosok yang paling dicari pria selain wanita ideal. Dia bagaikan cahaya yang mampu menerangi alam di sekitarnya. Senyuman nya menyejukkan hati dan menyegarkan jiwa, sorot matanya yang bening memancarkan cerminan hati yang bersih, langkahnya tak mampu diterpa zaman.
Wanita ideal bukan saja dilihat dari fisik tapi juga hati yang bersih dan lurus dan mampu menjadikan suami dan anak-anaknya merasa nyaman serasa hidup di surga, karena penuh dengan kasih dan sayang, yang menjadikan lingkungan keluarga yang harmonis tentunya di bawah cahaya ilahi.
"Karunia terbaik yang diperoleh seorang mukmin setelah ketaatan kepada allah adalah mendapatkan (menikahi) wanita shalihah" (HR. Ibnu Majah).
Menurut Abu Al-Ghifari dalam bukunya yang berjudul "Wanita Ideal dambaan Pria Sejati" ada beberapa ciri wanita ideal, yaitu:
- Wanita ideal itu cantik
- Berakhlak mulia
- Berkepribadian menawan
- Berkhidmat pada suami
- Pandai memuaskan suami di "Taman Surga"
- Pandai menata rumah
- Pandai berseyukur
- Pandai menjaga kehormatannya
- Memiliki semangat ibadah yang tinggi
- Bertemu bidadari dirumah
Taman rumah tidak harus besar, kecil tapi penuh dengan bunga-bunga, akan nampak lebih sejuk dan terkesan lebih luas. nah.. bagaimana jika taman itu luas??
"Tiga hal yang menjadi kunci kebahagiaan seseorang; istri yang apabila engkau pandang menyenangkan, bila engkau perintah patuh, bila engkau tinggal pergi engkau merasa yakin dengan kesetiaannya" (HR. Hakim dari saad bin abi waqas).
No comments:
Post a Comment